Sering kali kita jumpai peserta didik kelas IX SMP/MTs kalau ditanya “Mau melanjutkan sekolah ke mana?” mereka masih bingung menjawabnya. Hal ini disebabkan mereka belum tau dengan minat dan kemampuannya sendiri.
Bagi peserta didik yang ingin segera bekerja ataupun melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) adalah pilihan tepat. Kenapa demikian? Pendidikan SMK ditujukan untuk siswa yang mau bekerja dan melanjutkan ke perguruan tinggi. Kurikulum SMK lebih banyak praktek dari pada teori, tamatannya siap kerja dan mandiri, memerapkan pendidikan sistem gandan dimana tempat belajar di sekolah dan dunia usaha, dunia industri ataupun dunia kerja.
Lantas kenapa harus memilih SMK Negeri 1 Godean?
- SMK Negeri 1 Godean mudah diakses
Beralamatkan di Jl. Pramuka, Kowanan, Sidoagung, Godean, Sleman, D.I. Yogyakarta, membuat SMK Negeri 1 Godean mudah untuk di jangkau, karena berada di tepi jalan yang bisa dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat. Kalau dari arah Jogja (lurus ke barat) sampai Sentra Belut Godean maju sedikit ada pertigaan belok kanan.
- Lingkungan yang kondusif untuk belajar
Jauh dari hiruk pikuk kota karena berada di lingkungan desa membuat SMK Negeri 1 Godean sangat kondusif untuk belajar mengajar. Meskipun di lingkungan desa namun akses menuju kantor layanan pemerintah dan fasilitas umum seperti tempat belanja dan rekreasi pun cukup mudah.
- Pendidik dan tenaga kependidikan profesional
Dengan tenaga pendidik dan tenaga kependidikan baik PNS maupun Naban yang memiliki integritas tinggi memberikan layanan pendidikan dengan profesional sesuai yang dibutuhkan oleh peserta didik.
- Fasilitas sekolah yang lengkap
Untuk menunjang efektifitas dan efisiensi belajar dan menanamkan karekter pada peserta didik, SMK Negeri 1 Godean memiliki fasilitas yang lengkap, baik dari fasilitas belajar mengajar, fasilitas ibadah, fasilitas olahraga dan fasilitas kenyamanan.
- Prestasi perserta didik ditingkat lokal, nasional dan internasional
SMK Negeri 1 Godean merupakan sekolah yang di segani di wilayah Kabupaten Sleman dan Daerah Istimewa Yogyakarta, terbukti dari prestasi perserta didik di tingkat lokal, nasional bahkan internasional. Banyak kejuaraan yang diperoleh dari kompetisi/lomba yang diikuti oleh peserta didik baik di tingkat lokal, nasional dan internasional.
- Kegiatan Ekstrakurikuler yang komplit
Guna mengembangkan bakat peserta didik, SMK Negeri 1 Godean memberikan fasilitas ekstarkurikuer yang cukup lengkap, seperti: Pramuka (wajib diikuti oleh seluruh peserta didik kelas X), English Speaking Club (ESC), Bahasa Jepang, Tae Keon Do, Futsal, Voley, Basket, Seni Baca Alquran (Qiroah), Seni tari, Teater, Seni musik, Karawitan, Angklung, Karya Ilmiah Remaja (KIR), Majalah dinding, Palang Merah Remaja (PMR) dan Jurnalistik
- Keterserapan lulusan di dunia kerja
Poses tidak membohongi hasil mungkin itu kata yang tepat, karena dengan proses transfer khowledge and skills yang baik menjadikan lulusan SMK Negeri 1 Godean mudah terserap di dunia kerja.
- Siap Melanjutkan ke Jenjang Pendidikan Lebih Tinggi
Bagi lulusan SMK Negeri 1 Godean yang ingin melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi sudah dibekali Pengetahuan dan Keterampilan setelah melaksanakan pendidikan selama 3 tahun di SMK Negeri 1 Godean
Nah itulah delapan hal yang menjadikan alasan kenapa harus memilih SMK Negeri 1 Godean untuk melanjutkan sekolah dari tingkat SMP/MTs ke jenjang pendidikan lebih tinggi. Masih pikir-pikir lagi? Lets Do It…